Scroll untuk baca artikel
Blitar

Peringatan Hari Santri Nasional: Ketua DPRD Blitar, Ini Penghormatan Perjuangan Serta Kontribusi Para Santri

×

Peringatan Hari Santri Nasional: Ketua DPRD Blitar, Ini Penghormatan Perjuangan Serta Kontribusi Para Santri

Share this article
Peringatan Hari Santri Nasional Pemerintah Kabupaten Blitar Tahun 2025, Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, bersama Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Blitar, H. M. Rifa'i, turut menghadiri Apel
Peringatan Hari Santri Nasional Pemerintah Kabupaten Blitar Tahun 2025, Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, bersama Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Blitar, H. M. Rifa'i, turut menghadiri Apel

BLITAR, 3detik.com – Dalam rangka Peringatan Hari Santri Nasional Pemerintah Kabupaten Blitar Tahun 2025, Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, bersama Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Blitar, H. M. Rifa’i, turut menghadiri Apel Peringatan Hari Santri Nasional yang digelar di Aloon-aloon Kanigoro, Jl. Kusuma Bangsa No. 60 Kanigoro, pada Rabu malam (22/10/2025).

Kehadiran Pimpinan DPRD Kabupaten Blitar ini merupakan bentuk dukungan dan penghormatan terhadap perjuangan serta kontribusi para santri dalam menjaga nilai-nilai keagamaan, kebangsaan, dan persatuan di tengah kehidupan masyarakat.

Santri merupakan simbol keteladanan moral, kedisiplinan, serta semangat keilmuan dan kebangsaan yang senantiasa menjadi bagian penting dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia. Melalui momentum peringatan Hari Santri Nasional, diharapkan nilai-nilai tersebut terus tumbuh dan menjadi inspirasi generasi muda di Kabupaten Blitar.

Harapan Ketua DPRD Kabupaten Blitar, peringatan ini dapat memperkuat semangat kebersamaan antara pemerintah daerah, lembaga keagamaan, dan masyarakat dalam membangun Kabupaten Blitar yang religius, berdaya, dan berjaya,” ungkapnya.***