TRENGGALEK, 3detik.com – Wakil Bupati Trenggalek Syah Mohamad Natanegara dukung upaya mewujudkan swasembada pangan nasional. Salah satunya adalah melalui kolaborasi yang dicanangkan oleh TNI maupun Polri.
Dalam hal peningkatan produktivitas tanaman padi, Pemkab Trenggalek berkolaborasi dengan Kodim 0806. Sementara dengan Polres Trenggalek melalui penanaman benih jagung.
“Kami berharap ke depan, upaya mewujudkan swasembada pangan ini selain meningkatkan produktivitas juga diikuti dengan kesejahteraan para petani,” ucap Mas Wabup Syah, Selasa (21/1/2025).
Untuk tanaman jagung, Pemkab Trenggalek sendiri melalui Dinas Pertanian dan Pangan bersama Polres Trenggalek menargetkan seluas 7.773 hektare.
Target tersebut bahkan sudah terlampaui di awal tahun 2025 yaitu terdapat kisaran 12 ribu hektare lahan yang telah ditanami benih jagung.
Sedangkan untuk tanaman padi dikonsentrasikan terutama di lahan baku sawah (LBS) sehingga diharapkan tidak ada produksi jagung yang ikut masuk ke wilayah tersebut.
Plt. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Trenggalek Imam Nurhadi mengatakan bahwa sesuai arahan pemerintah pusat ditargetkan sebanyak 30.050 hektare dalam satu tahun.
“Sedangkan luas sawah kita hanya 12 ribu hektare, artinya indeks pertanaman kita harus menuju ke 2,5 atau menuju 3,” terang Imam.
“Kita harus meningkatkan indeks pertanaman kita sampai dengan akhir tahun ini kalau bisa mendekati 2,5 atau 3 kali tanam lah,” imbuhnya menjelaskan.**